Natasha Wilona |
JAKARTA -Aktris cantik Natasha Wilona tepis rumor soal kedekataannya dengan Aliando Syarief.
Natasha Wilona merupakan aktris cantik yang memiliki banyak penggemar di tanah air karena parasnya yang anggun.
Belakangan ini, Natasha Wilona banyak diisukan publik memiliki kedakatan dengan aktris Aliando Syarief .
Diketahui, Aliando Syarief merupakan lawan main Natasha Wilona di film Argantara.
Berbagai rumor berhembus soal kedekatan kedua artis kenamaan Tanah Air ini terjalin setelah mereka membintangi film tersebut. Benarkah keduanya sedang menjalin hubungan spesial?
Banyak warganet yang mengira kedekatan Natasha Wilona dan Aliando Syarief merupakan sepasang kekasih.
Namun dugaan publik tersebut rupanya ditepis oleh sang artis. Natasha Wilona menegaskan jika hubunganya dengan Aliando Syarief hanya sebatas sahabatan.
"Aku sama Ali itu sahabatan, kami selalu sahabatan. Aku kan masih jomblo," kata Natasha Wilona ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa, 24 Januari 2023 seperti dikutip dari laman Intip Seleb.
Sebagai teman dekat Aliando, Natasha juga memberikan dukungan saat Aliando sempat mengindap Obsessive Compulsive Disorder (OCD) beberapa waktu lalu.
“Saling support sih, karena aku tahu Ali maksudnya betapa beratnya dia akhirnya bisa balik (berakting)," ucap Natasha Wilona.
"Aku tahu dia belum sepenuhnya pulih. Tapi dia jauh lebih baik dari Ali yang kemarin. Jadi melihat Ali sekarang, aku lebih ke terharu dan bangga," lanjutnya.
(**)